Mamuju– Kodim 1418/Mamuju menggelar beberapa perlombaan olahraga dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke - 78 tahun 2023.
Dandim 1418/Mamuju Kolonel Inf M. Imasfy, SE menyampaikan bahwa ada berbagai perlombaan yang dilaksanakan oleh Kodim 1418/Mamuju dalam rangka Menyambut hari kemerdekaan yang ke - 78 Tahun.
" Hari ini kita sudah mulai pertandingan dalam rangka menyambut HUT RI ke - 78 Tahun. Seperti yang kita laksanakan hari ini yaitu pertandingan Bola Volly antara staf dan koramil jajaran Kodim 1418/Mamuju, " Ucap Dandim, Selasa, 08/08/2023.
Baca juga:
Personel Korem 142/Tatag laksanakan SKJ 88
|
Selain itu, kata Dandim, pertandingan yang dilaksanakan. Selain untuk internal anggota dan persit, juga dilaksanakan untuk masyarakat yang ingin mengikuti pertandingan.
" Jadi untuk pertandingan khusus internal Kodim 1418/Mamuju kita laksanakan pertandingan Bola Volly, Tenis meja, kemudian pertandingan untuk ibu-ibu, untuk pertandingan anak-anak ada tiga item, dan karya bakti yang akan kita laksanakan di jalan Arteri, " Kata Dandim.
" Untuk pertandingan umum untuk masyarakat dan teman-teman pers kita laksanakan lomba Domino, Tenis Meja, dan mancing mania, " Tambahnya.
Selain itu, Kodim 1418/Mamuju juga melaksanakan kegiatan senam dan jalan santai yang akan dilaksanakan pada hari minggu tanggal 13 Agustus 2023.
" Harapan saya, dengan kita melaksanakan kegiatan karya bakti kemudian lomba - lomba olahraga, merupakan suatu ucapan rasa syukur, rasa cinta tanah air bahwa kita sudah merasakan kemerdekaan selama 78 Tahun serta mengenang jasa-jasa para pahlawan kita yang telah berhasil mengusir penjajah sehingga kita bisa merdeka, " Tutup orang nomor satu di Kodim 1418/Mamuju itu.